Sebagai ibu pekerja, yang punya anak dan kewajiban ngantor, pasti bingung banget jika pengasuh tiba-tiba resign. Saking mendadaknya mau berhenti, nggak ngasih kesempatan buat kita cari pengasuh baru untuk anak-anak kita.
Masing-masing ibu pasti punya beberapa opsi yang jitu untuk ngakalin hal-hal kayak gini. Misalkan aja titipin ke ibu atau ibu mertua, atau jika ada yang memiliki saudara perempuan (kakak atau adik perempuan, karena agak sulit mengharapkan saudara laki-laki ya), atau opsi lainnya bawa ke day care yang letaknya berdekatan dengan kantor atau rumah.
Tapi bagaimana kalau kondisi dan situasinya seperti saya ini: ibu sudah tiada, ada ibu tiriku, tapi pekerja juga, nggak punya saudara kandung perempuan, dan belum punya ipar (karena adik belum nikah), dan di sekitar kantor atau rumah tidak terdapat day care. Jadi pilihan satu-satunya dalam keadaan gawat darurat seperti ini, adalah membawanya ke kantor.
Hal-hal yang perlu diingat, dan diperhatikan jika membawa anak kerja, di antaranya:
- Izin sama bos. Ini penting banget. Sebab jangan sampai bos tau dari orang lain. Jika bos tau dari kita sendiri, artinya kita mempunyai niat baik, dan bisa meyakinkan dirinya bahwa kita tetap mampu bekerja secara profesional.
- Bawa semua keperluan, jangan sampai ada yang tertinggal, hingga membuat kita repot sendiri. Misalkan jangan sampai kehabisan pampers, susu harus siap sedia di tas, sabun mandinya, minyak telon, bahkan mainan-mainan kecilnya, dan bawa juga perlengkapan tidur siangnya: selimut, bantal, dll.
- Siapkan ruang kosong di kantor untuk aktifitas si kecil, seperti makan, tidur siang, bermain. Ruang kosongnya bisa berupa sedikit space di dekat meja kita, atau misalkan ruang meeting yang cuma dipakai seminggu sekali, atau ruangan salah satu teman kerja yang sedang cuti melahirkan. Perhatikan juga kebersihannya.
- Tetap bekerja secara profesional. Jika perlu buatlah skema-skema waktu antara pekerjaan dan mengurus anak. Misalkan antara jam 8 sampai 10 pagi menyelesaikan pekerjaan, lalu menidursiangkan anak sekitar 30 menit hingga dia tertidur sendiri, lanjut bekerja lagi, jam 12-13 siang, makan siang dan bermain, setelah itu bekerja lagi sampai jam 3 sore, kemudian mandiin anak dan bersiap pulang.
- Sarapan, makan siang, dan yang penting cemilan anak harus sudah disiapkan.
- Kita juga bisa minta bantuan rekan-rekan kerja lainnya untuk mengawasi anak kita. Itulah gunanya teman hehehe...
Sekian tips dari saya untuk membawa anak ke kantor, selagi dibawa kerja, tetap usaha cari pengasuh baru ya.
No comments:
Post a Comment