Masih hunting TK untuk si kakak tersayang. Kemarin, pas cek darah (program pemerintah sekarang mewajibkan test HIV buat ibu hamil) di Puskesmas Pembina Haji Dogol, Duren Sawit, mampir sebentar ke sekolah SD Muhammadiyah 09 Plus, seberangnya SMAN 71. Eeeh.. ternyata ada TK-nya juga di sana. Langsung aja masuk, minta brosur penerimaan siswa baru di SD dan TK-nya.
Bagi yang kebetulan tahun ini anaknya mau masuk TK, siapa tahu berminat juga. (Sumber data: brosur TK 'Aisyiyah Bustanul Athfal 76. Tahun ajaran 2016-2017).
- SPP Bulan Juli: Rp.300.000
- Formulir + Tes Psikotes: Rp.250.000
- Uang Pangkal: Rp.500.000
- Infaq Gedung: Rp.1.000.000
- Uang Seragam: Rp.700.000
- Uang Kegiatan Satu Tahun: Rp.900.000
- Uang Alat-Alat & Tas: Rp.850.000
- Uang Makan: Rp.300.000
Total: Rp.4.800.000
Biaya-biaya itu sudah termasuk:
- Sarana & Prasarana.
- Baju seragam (4 stel): Baju olah raga, baju muslim, kemeja lengan pendek, & seragam batik.
- Kegiatan selama 1 tahun.
- Alat tulis & buku paket.
Waktu belajar untuk TK A & TK B sama, yaitu Senin sampai Jum'at, pukul 07.30-11.00 WIB (Kecuali Jum'at: 07.30-10.30 WIB).
Program belajar melalui pengembangan pembiasaan, seperti agama meliputi praktik sholat dan membiasakan sholat, iqro, hafalan surat pendek, lalu juga pembiasaan moral, sosial, emosional & kemandirian. Serta pengembangan kemampuan dasar meliputi bahasa, fisik/motorik, kognitif, & seni.
Kegiatan pendukung lainnya:
- Pemeriksaan kesehatan, seperti periksa gigi.
- Berenang
- Outing Class
- Outbond
- Field Trip (kunjungan edukasi)
- Melukis
- Bahasa Inggris
- Drum Band
- Menari
- Komputer
TK 'Aisyiyah Bustanul Athfal 76, atau gue singkat saja jadi TK Muhammadiyah letaknya di antara perumahan komplek, jadi jauh dari bising kendaraan, dan selain lingkungannya asri, sejuk karena masih banyak pohon, insyaAllah aman. OIA, ada mobil antar jemputnya juga.
Untuk lebih jelasnya, langsung saja meluncur ke TK Muhammadiyah Duren Sawit, alamat lengkapnya: JL. SMA 71 No.18 Rt.07/16 Duren Sawit - Jakarta Timur. No. Tel: 021-8629701.
***
Yuk, bandingkan harga dengan TK lainnya yang pernah diposting:
No comments:
Post a Comment