Dari sejak lahir, Shofiyah mendapati benjolan kecil isi air di jempol kaki kanannya. Saya kira akan hilang sendiri seiring bertambahnya usia. Lagipula jika saya pencet atau tusuk dengan jarum, saya takut dia kesakitan atau malah infeksi.
Jadi saya diamkan, sampai umur Shofiyah 9 bulan, benjolan isi air itu terus membesar. Saya rutinkan mengoles essential oil Lavender Young Living. Tapi ternyata malah mengeras, bermata, dan muncul bintik-bintik hitam kecil.
Lumayan panik, dan merasa berdosa, kenapa dulu nggak saya tusuk saja pakai jarum T_T
Penyakit Mata Ikan di Jempol Kaki Kanan Bayiku T_T Note: foto diambil tanggal 7 Juli 2017 |
Akhirnya bulan juli, saya ke dokter anak, menjelaskan kondisi dan asal-muasalnya. Saya tanya apakah benjolan mengeras dampak dari pemakaian EO Lavender? Dan, si dokter bilang: "Bukan. Tapi memang prosesnya akan begitu.
"Ini bayi ibu kena penyakit mata ikan, bahasa awamnya kutil. Penyebabnya virus Human Papiloma resiko rendah. Kalau resiko tinggi, itu yang meninggalnya Jupe, bu: kanker serviks."
Muka saya pucat pasi. Bertanya-tanya apakah bisa diobati?
Beliau menyuruh saya untuk bertemu dengan dokter spesialis bedah. Dokter inipun menjelaskan penyakit & virus yang sama. Lalu, Shofiyah dirujuk untuk dilakukan tindakan operasi.
Saya diantar oleh suster untuk mendengar penjelasan prosedural operasi. Nanti Shofiyah harus diambil darah dulu (which is disuntik) untuk dites ke lab. Kemudian dirujuk ke dokter anestesi, apakah boleh untuk dilanjutkan pembedahan.
Setelah mendapat restu dari dokter anestesi, maka si anak batita ini akan dibius total (disuntik lagi), dilakukan pembedahan, menginap di rumah sakit (dengan jarum infus yang pastinya akan menempel cantik di lipatan lengannya), sambil dilihat dulu pemulihannya.
Jika semua normal & tidak ada keluhan, boleh pulang. Tapi jika ada keluhan, misalnya ada beberapa kasus anak terjadi pendarahan alias darahnya susah kering, maka akan dilakukan tindakan lain.
Saya lemes dengar penjelasan dari suster. Belum lagi total biaya yang dibutuhkan: 30 juta rupiah untuk menghilangkan kutil sebesar biji jagung. Ujung-ujungnya saya minta salep aja.
Saya tanya-tanya ke beberapa orang yang pernah mengidap mata ikan, bagaimana mengobatinya?
Ada yang memakai bawang putih, getah tumbuhan tulang-tulangan, dan salep Dermovate. Saya pakaikan semuanya ke mata ikan Shofiyah, ditambah dengan salep resep dokter: Acyclovir 5%.
Bawang Putih |
Salep Acyclovir 5% |
Salep Dermovate |
Tumbuhan Tulang-Tulangan |
- Pagi, setelah mandi, saya oleskan salep dari dokter.
- Siang, pakai salep dokter lagi.
- Sore, oles getah tumbuhan tulang-tulangan.
- Sore, setelah mandi, pakai salep Dermovate.
- Malam, pakai salep dokter.
- Setelah anaknya tidur malam, saya pakaikan irisan tipis bawang putih, dan saya bungkus dengan kain kasa.
- Kadang kalo saya kebangun tengah malam, kain kasa dan irisan bawang putih sudah copot kemana-mana, soalnya tidurnya nggak bisa diem, hehehe... Nah, saya lanjutkan oles salep dokter.
- Bangun tidur, saya pakaikan Salep Dermovate.
Begitu terus rutinitasnya. Mesti ekstra rajin dan sabar. OIA, sebelum dioles apapun, baca Bismillah, berdo'a, dan yakin pasti disembuhkan Allah subhanahu wata'ala. Dia yang Memberi ujian sakit, Dia juga yang akan Menyembuhkannya.
Irisan tipis bawang putih dibalut dengan kain kasa. |
Dan, Alhamdulillah, pertengahan Agustus, mata ikannya copot sendiri, meninggalkan bekas agak bolong di kulit Shofiyah. Saya masih meneruskan pengobatan, insyaAllah bekas bolong dan kulit sekitar yang ikut menebal bisa sembuh. Rapi, halus dan lembut lagi, seperti kulit bayi pada umumnya ^_^
Mata ikan copot sendiri. Meninggalkan bekas agak bolong di kulit Shofiyah. Note: difoto tanggal 19 Agustus 2017 |